Antisipasi Kekurangan Stok Darah Dimasa Pandemi, PMI Ajak Masyarakat Untuk Mendonorkan Darah
Kabarbanua.com,Tanah Bumbu- Untuk mengantisipasi terjadinya kekurangan stok darah, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tanah Bumbu mengajak para seluruh komunitas, Instansi Pemerintah, TNI dan Polri serta seluruh instansi swasta bersama masyarakat untuk selalu mendonorkan darahnya.
Ketua PMI Kabupaten Tanah Bumbu, H. Rooswandi Salem mengungkapkan, masyarakat maupun para instansi dan komunitas tidak perlu takut untuk mendonorkan darahnya di masa pandemi Covid-19 seperti saat sekarang ini. Karena, semuanya dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan secara ketat.
“Bagi warga yang ingin mendonorkan darahnya, maka tidak perlu khawatir akan tertular Covid-19. Sebab, pelayanan yang diberikan sesuai dengan protokol kesehatan secara ketat,” ungkap Ketua PMI Kabupaten Tanah Bumbu, Selasa (17/11/20).
Ia menambahkan, dalam melakukan donor darah tentunya PMI menerapkan standar keamanan yang tinggi, sehingga tidak akan menularkan virus Corona.
Di mana, sejumlah peralatan yang digunakan bebas dari virus, kuman, dan berbagai hal lainnya.
“Jangan pernah takut untuk donor darah meskipun di masa pandemi Covid-19. Apalagi, setetes darah kita itu sangat berguna bagi orang lainnya yang membutuhkannya, karena bisa saja setetes darah kita adalah nyawa bagi mereka yang membutuhkan” Ungkap H. Rooswandi Salem
Maka dari itu, sangat di perlukan kerja samanya antar semua pihak untuk dapat menjalin kerjasama kemanusiaan dalam donor darah.Bagi masyarakat maupun instansi yang bersedia melakukan donor darah bisa menghubungi Hotline PMI Kabupaten Tanah Bumbu di nomor : +62 811- 535 – 434
Red
Editor:Rini