Pencarian Korban di Tambang Batubara Manual KM 33 Dihentikan, Hingga Kini 1 Orang Masih Belum Ditemukan
Kabarbanua.com, Tanah Bumbu – Terhitung pada hari ini genap sepekan proses evakuasi korban yang terjebak di tambang manual under ground Eks PT. Cahaya Alam Sejahtera (CAS) KM. 33, Desa Mentawakan Mulia, Kecamatan Mantewe di berhentikan untuk proses pencarian satu korban yang tersisa, Minggu (31/1/21).
Diungkapkan oleh Kepala BPBD Tanah Bumbu melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD, Abdul Rahim, menuturkan bahwa penutupan dilakukan oleh Tim gabungan telah sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) serta dari pihak keluarga juga telah pasrah dan merelakan atas di berhentikannya pencarian korban.
“Untuk tingkat Muspida memang di berhentikan untuk proses evakuasi korban. Namun, dari tingkat Muspika dan Desa terus memantau yang dilakukan oleh warga sekitar dalam melanjutkan proses evakuasi,” Ungkapnya
Baca Juga Berita:
Perlu diketahui berbagai kendala seperti jalan yang licin akibat lumpur, minimnya penerangan dan udara yang pengap menyebabkan proses evakuasi di lorong tambang menyulitkan Tim gabungan untuk menyelamatkan para korban.
Baca Juga Berita:
Adapun hasil data yang berhasil di selamatkan oleh tim gabungan sebanyak 12 orang dapat diselamatkan oleh tim gabungan.
Kemudian, 9 orang berhasil di evakuasi dengan ditemukan dalam keadaan meninggal dunia serta 1 orang yang belum berhasil di temukan oleh Tim gabungan.
Red
Editor:Rini
Komentar Terbaru