Desa Emil Baru Sambut Kedatangan Tim Monitoring dan Evaluasi dari Kecamatan Mentewe
Kabarbanua.com,Tanah Bumbu- Terlihat Para Tim dari Kecamatan Mantewe melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi penggunaan Dana Desa Dan Alokasi Dana Desa Tahap I Tahun Anggaran 2023.
Adapun kegiatan yang dilaksanakan pihak kecamatan Menwete dini hari bertempat di RT 01 wilayah Desa Emil Baru. Selasa 23/5/23.
” Alhamdullilah hari ini kami terima kunjungan dari tim kecamatan untuk melakukan monitoring pembangunan Fisik hal tersebut diungkapkan oleh Bahrudin kepala Desa Emil Baru kepada Media Ini.
Dalam kegiatan ini juga tentunya tak lain adalah bentuk rutinitas yang dilakukan oleh pihak Kecamatan bertujuan untuk mengetahui langsung pembangunan fisik yang dilakukan oleh Tim Pengelola Kegiatan sehingga dalam kegiatan ada kontrol langsung dari Pihak Kecamatan.
Intinya dalam sebuah pekerjaan kami tak ingin ada yang ditutup tutupi apalagi terkait masalah dana Desa Tambahnya Bahrudin.
Terlihat dalam kegiatan ini Tim Monitoring dan Evaluasi Kecamatan Mantewe melibatkan Pendamping Desa Emil Baru, Kepala Desa beserta Perangkat Desa dan Ketua BPD serta RT.
Penulis: Randi