Sebanyak Empat Puskesmas Di Tanah Bumbu Di Nilai Tim Akreditasi
KabarBanua.com,Tanah Bumbu – Sebanyak 4 (Empat) Puskesmas di Kabupaten Tanah Bumbu (Kab Tanbu) sedang dalam proses survei akreditasi.
Survei akreditasi penting dilakukan untuk meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat sesuai dengan standart yang ditentukan.
“Tahun 2018 ini, sebanyak empat Puskemas di Tanbu sedang dalam proses survei akreditasi puskesmas. Puskesmas tersebut adalah Puskesmas Darul Azhar, Puskesmas Sebamban 1, Puskesmas Teluk Kepayang, dan Puskesmas Karang Bintang,” sebut Kepala Dinas Kesehatan Tanbu, HM Damrah, Jum’at (30/11).
Survei akreditasi oleh Tim Surveyor Akreditasi dari Komisi Akreditasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) Kementerian Kesehatan RI di Tanah Bumbu dibagi menjadi 2 Tim.
Survei akreditasi mulai dilaksanakan sejak tahun tanggal 26 November s.d 1 Desember 2018.
Kadinkes Tanbu, HM Damrah berharap survei akreditasi puskesmas ini berjalan dengan lancar, sehingga berdampak dan membawa manfaat bagi peningkatan pembangunan dan pelayanan kesehatan masyarakat di Tanbu.
Ia menambahkan, selain empat puskesmas yang saat ini masih dalam proses survei. Peningkatan mutu dan kualitas pelayanan juga dilakukan pada puskesmas lainnya di Tanbu.
Pada tahun 2019, ada empat puskesmas lagi yang diusulkan diakreditasi yaitu Puskesmas Batulicin 1, Puskesmas Mentewe, Puskesmas Pulau Tanjung, dan Puskesmas Giri Mulya.
Untuk diketahui, Jumlah Puskesmas di Tanbu sebanyak 14 Puskesmas. Sedangkan Puskesmas yang sudah diakreditasi tahun 2017 sebanyak 6 Puskesmas yaitu Puskesmas Pagatan (Madya), Puskesmas Batulicin (Dasar), Puskesmas Satui (Madya), Puskesmas Sebamban 2 (Dasar), Puskemas Lasung (Madya), dan Puskesmas Simpang Empat (Madya).
Sementara itu, terkait survei akreditasi oleh Tim Surveyor Akreditasi di sejumlah Puskemas di Tanbu. Bupati Tanbu H Sudian Noor dan Sekretaris Daerah H Rooswandi Salem turut mendampingi dan memonitor pelaksanaan survei tersebut.
Kamis (29/11) kemarin, Sekda bersama Kadinkes Tanbu dan jajarannya memonitor survei akreditasi di Puskemas Karang Bintang dan Puskesmas Teluk Kepayang. (rel)