Gelar Safari Jumat Di Mesjid,Syamsir Ingatkan Pelaksanaan MTQ Dan Pesta Demokrasi Sudah Dekat
KabarBanua.com,Tanah Bumbu- Jajaran pihak kecamatan Sungai Loban gelar Safari Jum’at di Mesjid Al Muhajirin Desa Marga Mulya, 8/3/2019.
Kegiatan dilaksanakan Camat Sungai Loban bersama pejabat usai melaksanakan rutinitas Gotong-royong Jumat bersih di Desa Tri Mulya dan Desa Biduri Bersujud.
Syamsir selaku Camat Sungai Loban mengingatkan bahwa tidak lama lagi kita akan melaksanakan kegiatan MTQ Tingkat Kecamatan Sungai Loban akan dilaksanakan pada Tanggal 14 Maret s/d 18 Maret 2019 di Desa Biduri Bersujud dan pula Pesta demokrasi akan berlangsung pada 17 April 2019.
Sebentar lagi akan dilaksanakan hal tersebut agar kiranya pada hari H nya para warga maupun masyarakat agar mengunakan hak pemilihnya cara datang ke TPS yang telah ditentukan.
Syamsir berpesan,Ayo kita bersama-sama kita sukseskan Pemilu yang aman damai dan sejuk
Penulis : Randi