Tiga Masjid Di Kelua Mendapat Bantuan Hibah
KabarBanua.com,Tabalong – Tiga Badan Pengelola Masjid yang berada di Kecamatan Kelua mendapatkan bantuan hibah dari Pemerintah Kabupaten Tabalong pada saat acara Safari Ramadan Tahun 1440 H/2019 M, Rabu (8/5) bertempat di Masjid Nurul Ihsan,Desa Takulat, Kelua.
Mengawali kegiatan Safari Ramadan ini, Pemerintah Kabupaten Tabalong melalui Bupati Tabalong menyerahkan langsung bantuan hibah berupa dana kepada tiga badan Pengelola Masjid yang ada di Kecamatan Kelua.
Badan pengelola Masjid yang mendapatkan hibah diantaranya Masjid Nurul Yaqin Desa Binturu sebesar Rp200 juta, kemudian Lembaga Ta’Mir Langgar Darul Muflihin Desa Ampukung sebesar Rp100 juta, dan Majelis Ta’mir Nurul Ikhsan Desa Takulat Rp200 juta.
“Jadi bantuan ini sebagai gambaran secara simbolis bahwa kegiatan pembangunan di Kecamatan kelua ini terus di lanjutkan, “ kata Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani dalam sambutannya.
Selain itu, menurut Bupati Anang menjawab pertanyaan dari warga sekitar bahwa ada sebagian sarana pembangunan yang belum terwujud itu lantaran adanya pemangkasan dana APBD dari pemerintah pusat karena penerimaan negara tidak memenuhi target sehingga banyak kegiatan pembangunan yang tidak bisa dilaksanakan di tahun 2018.
“ Insya allah tahun 2019 akan kita lanjutkan kembali , diantaranya Pasar Kelua, Stadiun Mini , dan membangun Rumah Sakit Tipe D di jalan Tekulat Baco. ” Jelas Bupati Anang.
Sementara Camat Kelua, Ahmad Rahadianur mengatakan Masjid Nurul Ikhsan yang dijadikan sebagai tempat safari ramadan ini adalah masjid yang baru saja selesai dibangun.
“Alhamdulilah ini menjadi hadiah khusus untuk kepala desa Takulat dan warga sekitar, karena masjid ini menjadi impian semua orang mengingat di Desa Takulat belum mempunyai tempat atau sarana dalam kegiatan keagamaan.” Pungkasnya.
Dirinya berharap kepada pemerintah daerah, selain masjid ini nantinya adanya bantuan sarana ibadah lainnya, seperti rumah tahfidz.
Selain penyerahan bantuan, kegiatan safari Ramadan kali ini juga dibarengi dengan tausiyah dan dilanjutkan dengan acara berbuka puasa bersama jajaran Pemerintah dan warga desa Takulat, Kecamatan Kelua.
Penulis: Sy