Polsek Kuranji Bersama Danramil Sambut Koordinasi Warga Untuk Persiapan Acara Hari Raya Galungan
KabarBanua.com,Tanah Bumbu-Kapolsek Kuranji Iptu Winarto.S.Sos Dan Danramil Kusan Hulu-Kuranji Kodim 1022/TNB Kapten Inf Hadi Raharjo dikunjunggi oleh Gusti Ketut Sumandi Ketua Persatuan Parisada Hindu Darma Indonesia ( PHDI ) Kuranji dan Kusan Hulu di Polsek Kuranji.Selasa 23/7/19.Gusti Ketut Sumadi tidak sendiri,dirinya turut ditemani oleh Kepala Desa Mustika Suparjo dan Kepala Desa Waringin Tunggal Muhammad Nasihin Sambang.Kedatangan Rombongan tersebut Bertujuan Untuk Berkoordinasi demi Menyambut Hari perayaan hari Galungan Yang akan dilaksanaan pada hari rabu Tanggal 24 Besok.
Kami datang kesini Selain Untuk terus berkoordinasi pelaksaan Hari Raya Galungan, Dalam Momen ini juga Kami Sekaligus dapat menjalin Tali Silaturahmi Dengan pihak Kepolisian dan TNI Ujarnya Gusti Ketut Sumadi.Tidak hanya sampai disitu saja,Kapolsek dan Danramil juga turut meninjau langsung persiapan para warga didesa Mustika untuk Acara Hari Raya Galungan Tersebut.
Penulis : Randi