Pembelajaran Pengembangan Kepariwisataan, Sosial, Ekonomi dan Pelayanan Publik
Rombongan Pemerintah Kota Palangka Raya diterima langsung oleh Wakil Bupati Klungkung, I Made Kasta beserta unsur forkopimda dan Kepala SOPD Kabupaten Klungkung.
Dalam paparannya, I Made Kasta menyampaikan bahwa Kabupaten Klungkung adalah kabupaten terkecil di Provinsi Bali, yang ibukotanya berada di Semarapura. Klungkung berbatasan dengan Kabupaten Bangli di sebelah utara, Kabupaten Karangasem di timur, Kabupaten Gianyar di barat dan dengan Samudra Hindia di sebelah selatan.
Dalam penjelasannya visi dan misi dari Kabupaten Klungkung adalah Klungkung Yang Unggul dan Sejahtera yang memiliki pengertian bahwa wilayah memiliki sumber daya yang unggul dengan masyarakat yang aman sentosa, dan sejahtera mengandung pengertian usaha menciptakan keunggulan di sektor tertentu guna menciptakan masyarakat yang cukup pangan, sandang, papan dan kualitas hidupnya meningkat secara lahir batin menuju suatu peradaban manusia yang unggul, sosial ekonomi yang lebih baik, dan lebih modern sesuai dengan amanat Pembukaan UUD 1945.
Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin sekaligus ketua rombongan yang didampingi oleh ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pihak Pemerintah Kabupaten Klungkung yang telah menerima kunjungan kerja dari Pemerintah Kota Palangka Raya dengan baik.
Fairid menyampaikan maksud dan tujuan berkunjung dalam rangka pembelajaran tentang proses pelayanan publik, kepariwisataan, pengembangan kesenian, ekonomi dan budaya yang dapat di kembangkan ilmunya di Kota Palangka Raya dengan harapan baik SOPD Kabupaten Klungkung dan Pemerintah Kota Palangka Raya bisa saling bertukar informasi untuk kemajuan Dinas, begitu pula dengan Forkopimda dan DPRD Kota Palangka Raya, di akhir paparannya Walikota berharap mendapat kunjungan balasan dari Pemerintah Kabupaten Klungkung
Rel