Hadiri Forum Rapat Koordinasi PABDSI, Makhruri Berikan Apresiasi, “Ayo Rekatkan Kebersamaan dan Hidupkan Jiwa Korsa
Kabarbanua.com,Tanah Bumbu- Forum Rapat Koordinasi Persatuan Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABDSI) yang berada di Kecatan Kusan Hulu di gelar.
Acara tersebut mengambil tempat di Gedung Abdul Kadir dengan Tema ” BPD Bersatu, Berjuang dan Bermartabat”.
Berbagai diskusi demi kemajuan desa desa pun turut dibahas dalam acara tersebut.

Bagaimana cara untuk win win solusion untuk persiapan maupun perencanaan kedepannya.
Diacara itu turut dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu Dari Fraksi Partai PAN Dapil 4 Bidang Komisi 1 Makhruri. SE serta Kepala Desa Binawara Noor Rahman dan Pihak Kecamatan kusan Hulu. Selasa 10/12/24.

” Jujur saya baru pertama kali diundang acara seperti ini. Dengan adanya perkumpulan atau Forum ini sangat bagus. Pasalnya ini adalah wadah untuk merumuskan sebuah kemajuan didaerah masing masing hal tersebut diungkapkan oleh Makhruri dalam sambutannya.
Terkait jabatan, Sebenarnya antara BPD dan DPRD itu kurang lebih sama saja kedudukannya.

Malah lebih hebat BPD dari pada kami para anggota DPRD ungkapnya Makhruri.
” Bedanya dengan kami, Kami hanya menyerap, Dengan cara mendengarkan keluhan masyarakat. Dan kami akan langsung tindak lanjuti masalah tersebut.
Makhruri juga akan terus mensupport terhadap kinerja BPD dengan memberikan mereka inisiatif kebersamaan untuk menghidupkan jiwa Korsa dengan cara memperdalam jalinan tali silaturahmi.
Tentunya jiwa korsa itu adalah sebuah konsep yang menekankan pada pentingnya solidaritas, kepemilikan, dan tanggung jawab untuk menciptakan kesatuan dan kekompakan dalam suatu organisasi.
Semakin mantap jalinan siluturahmi tentunya akan semakin harmonis dan sebuah perkembangan kemajuan pun akan semakin pesat.
Penulis:Randi