Jalan Santai Meriahkan Peringatan HUT PGRI ke-79 dan HGN di Kecamatan Pulau Laut Sigam
Kabarbanua,com. Kotabaru – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-79 dan Hari Guru Nasional. Anggota PGRI Kecamatan Pulau Laut Sigam mengadakan Jalan Santai dan Senam Anak Indonesia Hebat yang dimulai sekitar pukul 08.00 Wita, yang bertempat di Siring Laut Kotabaru. Sabtu (25/01/2025).
Kegiatan Jalan Santai ini diikuti oleh Siswa dan Siswi Jenjang/ Tingkat Pendidikan di Wilayah Kecamatan Pulau Laut Sigam Kotabaru mulai dari Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP)/ Madrasah Tsanawiyah (MTs), Sekolah Menengah Atas serta Para Guru yang bertugas di Wilayah Kecamatan Pulau Laut Sigam.

Acara di awali dengan Senam bersama yaitu Senam PGRI dan Senam Anak Indonesia Hebat, di lanjut kegiatan jalan santai yang menyediakan beberapa door prize salah satunya berupa mesin cuci serta beberapa hadiah lainnya.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kotabaru, H. Selamat Riyadi S.Pd M. Ed dalam sambutannya menyanpaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.
“Jalan santai ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus penghormatan atas dedikasi para guru yang terus berkontribusi mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujar Selamet Riyadi.
Sementara itu, Ketua PGRI Cabang Pulau Laut Sigam, Suciyana, menegaskan pentingnya solidaritas guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan.
“Tema perayaan tahun ini adalah ‘Solidaritas’. Dengan solidaritas yang semakin kuat, kami yakin mutu pendidikan di Kotabaru akan terus meningkat,” ungkapnya.
Hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kotabaru, Ketua PGRI Cabang Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kepala Kementrian Agama yang mewakili, Camat Pulau Laut Sigam, Ketua IGTKI, para Guru serta Ribuan peserta yang ikut dalam kegiatan jalan santai tersebut.
Adapun rute yang ditempuh pada kegiatan jalan santai yakni star dari Jalan P. Kesuma Negara (Siring Laut) menuju Jalan H. Agus Salim, Jalan Patmaraga, Jalan Singabana, Jalan Putri Cipta Sari (Limbur), dan berakhir kembali di Siring Laut.
Penulis:LD