Kembali,Koramil Sungai Loban Gelar Karya Bakti Peringati Hari Juang Kartika
KabarBanua.com,Tanah Bumbu Koramil Sungai Loban kembali melaksanakan kegiatan bersama lintas sektoral dan masyarakat Jumat 14/12/ 2018.
Kegiatan tersebut bertempat dilintasan jalan Desa Kerta Buana dengan sasaran tempat peribadahan Pura di desa Wanasari.
Kegiatan Karya Bhakti digelar masih dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika yang mana tepat di peringati pada tanggal 15 Desember 2018 ini.
Tidak hanya Pihak Koramil Sungai loban jajaran dari kecamatan Sungai Loban berserta stafnya, Anggota Polsek Sungai Loban, Anggota Puskesmas dan Kepala Desa setempat berserta warga masyarakatnya turut pula Ambil bagian, Bahkan Anggota DPRD Wayan Sudarma turut berhadir dalam kegiatan ini.
Danramil Sungai Loban Kapten Hady Raharjo Mengungkapkan,melalui kegiatan ini semoga dapat membentuk wujud tanda kebersamaan dengan unsur diwilayah Sektoral secara bersama demi membangun rasa kebersamaan dengan rakyat.
Melalui kegiatan ini, kami turut mengenalkan bahwa dalam sepekan kedepan tepatnya tanggal 15-16 Desember 2018 nantinya akan ada hari Peringatan bagi TNI AD khususnya dengan Tema “Juang Kartika “TNI Mengabdi Dan Membangun Bersama Rakyat.
Penulis : Randi