Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar Sambangi Launching Vaksinasi Anak
Kabarbanua.com, Kotabaru- Pemerintah Daerah Kabupaten Kotabaru melalui Dinas Kesehatan lakukan Launching Vaksinasi anak usia 6-11 tahun, Kamis (06/01/22).
Adapun sasaran kali ini anak berusia 6 hingga 11 tahun. Untuk data yang ada setidaknya ada sebanyak 36 ribu anak usia sekolah dasar nantinya akan menerima vaksinasi.
“Dengan adanya Launching ini setidaknya membuat antusias anak-anak yang akan divaksinasi sangat luar biasa, Karena mereka merindukan akan sekolah bertatap muka langsung hal tersebut diungkap oleh Bupati Kotabaru H.Sayed Jafar kepada Crew Kabarbanua.com.
Lebih Lanjut H.Sayed Jafar, Vaksinasi anak hari ini kami menyasar dua sekolah dasar yakni SDN 1 dan 2 Semayap.
Dengan adanya Vaksinasi ini nantinya akan membentuk kekebalan daya tahan tubuh bagi anak, terutama pada guru pengajar sebelum vaksinasi kepada anak murid.
“Tentunya dengan mereka mendapatkan vaksinasi akan menambah imunitas mereka dalam sekolah bertatap muka yang mengharuskan mereka berinteraksi kepada teman sekolah, siapapun, apalagi diluar sekolah, ” jelas Bupati.
Simak juga Video pernyataan Bupati Kotabaru H.Sayed Jafar :
Penulis:DP