Hindari Kecelakaan Sejak Dini, Dirlantas Polda Kalsel Turun Tangan, Survie 13 Kabupaten di Wilayah Kalsel
Kabarbanua.com, Kotabaru- Dalam beberapa hari terkhir hingga dini hari Selasa 4/3/25. Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan (Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol Fahri Anggia Natua Siregar terus melakukan Survie jalan dengan cara turun langsung kelapangan guna melihat akses jalan Provinsi yang rusak dan rawan terjadinya kecelakaan (black spot). Mulai dari Kabupaten , Tabalong, HSS, HST, HSU, Batola, Martapura, Tanah Laut, Banjarbaru. Tanah Bumbu.
Dini hari, Akses jalan Kabupaten Kotabaru menjadi wilayah Survie.

Dari hasil survie tersebut, Ada tujuh tempat akses jalan yang ditinjau oleh Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol Fahri Anggia Natua Siregar.

Saat Peninjauan tersebut turut didampinggi oleh Kasat Lantas Polres Kotabaru AKP Denny Maulana Saputra beserta jajarannya.Selasa 4/3/25.
Adapun Tujuh tempat yang di tinjau tersebut yaitu mulai dari jalan KM 292 Desa Tegal Rejo Kecamatan Kelumpang Hilir.
KM 321 -322 Desa Sungai Kupang , Kecamatan Kelumpang Hulu.
KM 326-328 Desa Karang Liwar, Kecamatan Kelumpang Hulu.
KM 330, 335 ,336 Desa Karang Liwar Kecamatan Kelumpang Hulu.
KM 347, 349 Desa Batang Kulur Kecamatan Kelumpang Barat.
KM 351 -353 Desa Bungkukan Kecamatan Kelumpang Barat.
KM 370 dan 376 Desa Magalau Kecamatan Kelumpang Barat.
Selain meninjau akses jalan, Kemudian Berlajut meninjau akses penyebrangan Umum (Pelabuhan Stagen) menuju pusat Pemerintahan Kabupaten Kotabaru.

Peninjauan di pelabuhan tersebut juga tak lain untuk memastikan kesiapan para anggota dalam persiapan lonjakan arus transportasi yang digunakan oleh para masyarakat saat menjelang lebaran dsn sesudah nantinya. Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan (Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol Fahri Anggia Natua Siregar saat disela kegiatannya saat meninjau lokasi.

Dari tujuh titik yang tinjau dini hari, memang sebagian jalan memungkinkan terjadi kecelakaan berlalu lintas karena disebabkan kuntur jalannya kurang bersahabat ujarnya Kombes Pol Fahri Anggia Natua Siregar.
Baca juga:
Selain itu, Kami juga ada menemukan kondisi jalan yang rusak dan rawan terjadinya kecelakaan (black spot). Yaitu dikawasan Serongga. Ditempat tersebut sering kali telah mengalami kecelakaan dan menyebabkan korban meninggal dunia.
Untuk mengantisipasi adanya korban lagi, Kami telah mengintruksikan jajaran Satlantas Kotabaru dan Stakeholder terkait untuk memberikan himbauan berupa pemberitahun terhadap daerah daerah yang rawan laka lantas.
” Untuk penempatannya pun akan kita tempatkan ditempat tempat yang paling strategis guna memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyarakat luas.
Nah setelah selesai kegiatan di Kabupaten Kotabaru ini, Dini hari juga kami juga kembali melanjutkan survie jalan jalan yang belum kita lalui seperti Banjarmasin, Martapura dan sebagian Wilayah di Banjarbaru sehingga semua wilayah tercover semua di 13 Kabupaten atau Kota diwilayah Kalimantan Selatan.
Selain itu juga, Nantinya kami juga akan mendirikan sebanyak 38 pos pengamanan dan pos pelayanan terpadu pada 13 wilayah kabupaten dan kota se-Kalsel yang mudah dijumpai atau tempat yang strategis.
“Tak sampai disitu saja, Kami juga kembali menggelar mudik gratis bagi masyarakat dengan armada disiapkan sesuai animo pendaftar nantinya agar para masyarakat saat bepergian untuk pulang kampun tidak mengunakan kendaraan pribadi mereka demi meminimalisir angka kecelakaan dijalan imbuhnya Kombes Pol Fahri Anggia Natua Siregar.
Penulis: Randy