Polres Kotabaru Gelar Gladi Sispamkota Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024
Kabarbanua.com, Kotabaru- Dalam menjaga Sistem Pengamanan Dalam Kota (Sispamkota) yang kondusif pada penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024 Polres Kotabaru Polda Kalsel melaksanakan Gladi Sispamkota. Latihan meningkatkan ke siap siagaan personel secara dini. Gladi Sispamkota berlangsung dihalaman Siring Laut, Senin (19/09/22).
Kapolres Kotabaru AKBP M Gafur Aditya Siregar mengatakan, hal ini untuk mewujudkan kesiapan dan profesionalisme personel di lapangan.
Sebagaimana diketahui, kita sudah berada diakhir tahun, karena awal tahun 2023 sudah merupakan tahun politik, maka dari itu persiapan dilakukan sedini mungkin untuk menyambut tahun politik maupun perayaan politik itu sendiri di tahun 2024.
Maka diperlukan latihan, salah satunya adalah Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota). Ini merupakan bentuk latihan ketika situasi keamanan di Kabupaten menjadi tidak kondusif (anarkis massa), dampak dari Pemilu 2024.
Pelaksanaan simulasi ini dilakukan untuk memelihara kemampuan personel dan kesiapan penggunaan peralatan, karena ini sangat penting dilakukan sebagai upaya untuk menyiapkan seluruh komponen personel, jika nantinya situasi dan kondisi sangat diperlukan.
“Dengan kesiapan dan kesiagaan personel Polres Kotabaru sudah disiapkan dengan penuh terlatih, kurang lebih 526 personel disiagakan dan siap mengamankan pemilu 2024,” katanya.
Acara simulasi tadi juga melibatkan ratusan personel baik dari Polres ataupun juga dari TNI Kodim 1004/Kotabaru, Satpol PP, Dishub Kabupaten Kotabaru.
Selain Kapolres Kotabaru, pelaksanaan simulasi tersebut juga disaksikan Bupati Kotabaru, juga dari DPRD Kotabaru serta tamu undangan yang berhadir.
Ogeng/Daeng P.O